Seminar Nasional Sains dan Teknologi, Seminar Nasional Sains dan Teknologi III

Font Size: 
PERANCANGAN ALAT BANTU UNTUK PENGELASAN SUDU TERHADAP RUNNER TURBIN BANKI
Sirojuddin Sirojuddin, Ahmad Fahjri

Last modified: 2019-10-17

Abstract


Perletakan sudu-sudu turbin banki pada dinding runner perlu menjadi perhatian khusus, agar daya semburan air ke sudu menjadi maksimal. Untuk itulah diperlukan alat bantu dalam proses fabrikasinya. Penelitian ini bertujuan untuk membuat suatu perancangan alat bantu  pengelasan sudu terhadap runner turbin air banki agar diperoleh  pengelasan kuat dan baik serta  pembagian sudut sudu yang presisi melalui simulasi software Autodesk Inventor. Pertama-tama diambil gambar susunan runner yang sudah didesain dalam bentuk Autoad 2D. Kemudian didesain alat  bantu pengelasan (Jig dan Fixture) berdasarkan gambar susunan tersebut menggunakan software Autocad dalam bentuk gambar 2D. Selanjutnya dibuat gambar 3D menggunakan software Autodesk Inventor. Desain yang dibuat terdiri dari 2 bagian, yang pertama adalah bagian untuk memutar poros sekaligus membagi segmen benda kerja yang akan dilas. Yang kedua adalah perkakas alat bantu (jig dan fixture) yang mengarahkan dan menjepit sudu turbin. Berdasarkan hasil simulasi 3D menggunakan Autodesk Inventor menunjukkan bahwa proses pengelasan yang dilakukan oleh operator akan lebih mudah dan presisisi, sehingga menghasilkan pengelasan yang kuat dan baik. Pada penelitian ini diharapkan dapat mengatasi beberapa kekurangan pada proses pengelasan sudu turbin air banki secara manual terutama dalam ketelitian, kualitas pengelasan dan tingkat kesulitan pengerjaan.


Keywords


Alat Bantu; Pengelasan Sudu; Runner; Jig and Fixture

Full Text: PDF